About Me

Tuesday 29 November 2011

Add-Ons Mozilla yang Paling Berguna


Mozilla Firefox merupakan Browser yang sangat digemari para internet maniak seperti saya dan anda.. Salah satu alasannya adalah karena memilki banyak add-ons. Ada add-ons yang hanya berfungsi sebagai mempercantik tampilan, meningkatkan keamanan, memberikan kemudahan, maupun menambah fitur2 bagus agar mozilla menjadi multi fungsi.

Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas beberapa Add-ons yang termasuk dalam kategori meningkatkan keamanan dan memberikan kemudahan, yaitu:

1. Adblock Plus
Sering sekali aktivitas browsing kita terganggu dengan adanya jendela2 iklan. Selain menganggu kenyamanan, juga memperlambat browing karena dipaksa melakukan loading terhadap iklan tersebut. Dengan Adblock Plus, kita dapat menghilangkan suatu jendela iklan di layar dengan sekali klik dan ini akan terus bertahan sampai kita menghapus blok iklan tersebut. Tetapi, Adblock Plus belum dapat memblok pop-up (yang membuka New Window tanpa persetujuan kita ketika kita melakukn klik terhadap suatu link). Untuk dapat memblok pop-up, gunakan juga Adblock Plus Pop-up sebagai pelengkap.

2. LastPass Password Manager
Trauma membuat password yang sulit dibobol karena malah takut lupa? Sekarang tidak lagi.
Add-on ini menyimpan password seluruh account kita di server yang disediakan add-on ini. Ini sebagai pengganti reminder password bawaan yang disediakan mozilla yang memiliki kelemahan. Jika kita menyimpan data password dan akun kita lewat reminder password bawaan browser, browser akan menyimpan di hard disk yang berarti password kita bisa dicuri orang lain yang membuka komp kita. Belum lagi kalo kita format komputer, passwordnya semuanya hilang, gimana lagi tuhh? Menyimpan di Notepad juga bukan solusi apabila gak dibackup secara rutin dan gak disimpan di tempat yang aman.
Tetapi dengan menyimpan di Server yang disediakan, kita bisa mengingat password kita bahkan bukan di komp kita sendiri. Resiko kecurian password bisa dibilang 0% karena kita diminta log-in/sign-in dengan memasukkan master password dan email sebelum mulai menggunakan ini.

Add-on ini selain bisa mengingat, juga ada fitur "autofill" dan "auto login" agar kita tidak usah capek2 mengetik user name dan password lagi.  Juga ada juga fitur untuk membuat password yang susah untuk dibobol.

3. Speed Dial
Membuat list untuk website2 yang sering kita kunjungi dan bisa diakses kapan2 hanya dengan 1 klik (mirip punya Opera). Jadi, speed dial lebih rapi daripada bookmark bawaan mozilla.

4. Mozilla Archive Format
Inilah add-on yang paling direkomendasikan untuk agan2 sekalian. Dengan ini, mozilla bisa menyimpan dan membaca suatu halaman web dalam format MHT dan MHTML (untuk IE dan Opera, MTHML bisa dibaca dan disimpan tanpa add-on). Kelebihan format MHTML dibandingkan HTML (format yang umum digunakan) adalah tidak menyertakan folder yang berisi image2 dari suatu halaman. Jadi, MHTML hanya terdapat satu file saja tanpa disertai folder yang mendampinginya. Bayangkan jika file HTML agan suatu saat terhapus beserta folder foto2nya dan jika ingin direcover kembali (dengan bantuan software), semua foto2 ini tidak berada dalam satu folder lagi, gimana tuh cara ngenali foto2 mana yang cocok untuk Html tertentu?

Tambahan lagi, sekarang sudah banyak virus yang menyerang file HTML (seperti virus Ramnit). VIRUS SEKARANG HANYA MENYERANG FILE HTML, BELUM MENYERANG MHTML. Jadi, simpanlah halaman web anda dalam bentuk MHTML mulai sekarang..

5. Download Manager Tweak
Apabila kita mendownload suatu file dengan mozilla, makan akan muncul jendela baru yang menimpa jendela lama untuk menampilkan list file2 yang telah ataupun sedang didownload yang mana sangat menganggu kenyamanan. Dengan Add-on ini, list download tadi bisa dibuat agar terbuka di Background tab sehingga tidak mengalihkan/menimpa jendela browsing kita sebelumnya. Tampilan dan tool yang ditawari juga lebih canggih sehingga terlihat lebih rapi.

6. Status 4eva
Merasa kurang dengan firefox versi 4-8? Apanya yang kurang? Iyahh benar.. Tidak ada status loading suatu halaman. Terkadang kita bingung ni halaman seberapa lama lagi loadingnya?
Pake add-on ini untuk memunculkan statusnya dengan tampilannya yang jauh lebih bagus.

7. Better Privacy
Jika Hacker kelas bawah bisa mencuri password anda dengan membuka komp anda mengintip reminder password bawaan Browser (caranya saya tidak sebutkan di sini, silahkan googling.. :-)), Hacker kelas atas dapat mencuri password hanya dengan membajak cookies browser anda tanpa menyentuh komp anda sekalipun. Agar cookies dari browser anda tidak dicuri oleh para hacker dan untuk memblok aktivitas hacker lainnya, gunakan add-on ini.

NB: Klik tulisan yang berwarna hijau untuk mulai mendownload Add-ons ini.

0 komentar:

Post a Comment