Risiko penyakit jantung dapat menyerang siapa saja, terutama orang yang tidak memperhatikan gaya hidupnya sehari-hari. Beberapa kesalahan dalam aktivitas Anda sehari-hari ternyata dapat berpengaruh terhadap kesehatan jantung.
Berikut adalah 11 kesalahan umum yang dapat merugikan kondisi jantung Anda, seperti dilansir ivillage, Kamis (19/7/2012) antara lain:
1. Mengabaikan kesehatan gigi
Kesehatan gigi berpengaruh terhadap kesehatan jantung, dan telah banyak penelitian yang menghubungkan antara kesehatan gigi dan mulut dengan risiko penyakit jantung. Peradangan kronis yang terjadi di lapisan gusi dapat menulrkan radang kronis di seluruh tubuh Anda.
Selain itui, semburan kecil dari bakteri dapat masuk ke aliran darah Anda dan masuk ke jantung. Orang yang rajin menjaga kebersihan gigi dan mulut memiliki risiko yang rendah terhadap penyakit jantung.