Jika kamu perhatikan, kebanyakan pesawat terbang penumpang saat ini memiliki jendela yang berbentuk bulat. Kenapa demikian?
Rupanya, dulu pesawat penumpang ini memiliki jendela berbentuk kotak. Pesawat bernama de Havilland Comet, atau Comet 1 itu digunakan oleh British Overseas Airways Corporation (BOAC) pada tahun 1952, yang juga merupakan pesawat jet komersial pertama. Desain burung besi itu disebut sebagai pembawa perubahan.