Sebagian besar orang mengira Presiden itu pasti mempunyai uang yang banyak, karena memang gajinya yang besar. Tapi kenyataannya tidak selalu seperti itu. Di dunia ini ternyata ada beberapa presiden yang rela hidup sederhana karena gajinya disumbangkan kepada Negara untuk membantu Negara maupun Rakyatnya. Siapa saja mereka?
Nelson Mandela
Nelson Mandela, seorang tokoh dunia yang sangat terkenal dalam pembebasan Afrika Selatan dari rasisme. Sewaktu menjadi presiden Afrika Selatan, dia memotong gajinya untuk disumbangin ke anggaran sosial negara. Tidak cuma itu, dia juga memotong sepertiga gajinya untuk membantu anak-anak di Afrika Selatan.
Selain itu pada tahun 1994, Nelson Mandela harus membayar utang negara akibat rezim lama, yang mengharuskan dia memotong gaji presiden dan wakil presiden.
Fidel Castro
Fidel Castro, adalah tokoh revolusioner Kuba. Dia sudah menjabat sebagai presiden Kuba hampir 50 tahun.
Tetapi, meskipun lama menjabat sebagai presiden, dia sama sekali jauh dari gaya hidup mewah. Walaupun diketahui Fidel punya banyak aset seperti pulau, tetapi hal itu dimiliki bukan dari hasil gaji Presiden. Selama Fidel Castro menjabat, gajinya hanya sebesar $36 per bulannya.
Robert Mugabe
Robert Mugabe adalah seorang pahlawan afrika sekaligus pemimpin negara Zimbabwe. Zimbabwe merupakan negara yang tingkat kemiskinannya tinggi dan tingkat inflasinya paling tinggi. Mungkin Anda pernah membaca berita bahwa nilai mata uang Zimbabwe sangat jatuh? Jadi wajar jika presidennya juga miskin. Keluarga Robert Mugabe sampai harus bertani untuk membiayai sekolah anaknya.
Ada sumber yang mengatakan Zimbabwe jatuh dalam krisis ekonomi mendalam setelah Presiden Robert Mugabe ini mengeluarkan kebijakan radikal soal distribusi lahan pada akhir 1990-an dan awal 2000-an. Negara ini akhirnya mengalami kekurangan bahan pokok kronis. Akhirnya terjadi kenaikan harga yang menggila di Zimbabwe. Puncaknya, harga bisa naik dua kali lipat setiap 24 jam.
Hugo Chaves
Hugo Chaves adalah pemimpin negara Venezuela, yang dikenal sangat merakyat. Sama seperti Jose Mujica, Hugo Chaves juga menyumbangkan sebagian besar dari gajinya untuk anggaran sosial negaranya.
Salah satu jasanya adalah dia memberantas buta huruf dengan menggratiskan sekolah. Tidak Cuma itu, dia juga mendirikan banyak toko sembako murah untuk rakyatnya.
Jose ‘Pepe’ Mujica
Dia adalah seorang Presiden Uruguay. Dia memilih tinggal di rumahnya yang kecil dan tidak ada pembantu. Jadi dia mengurus semuanya sendiri.
Nah! Mengapa beliau miskin? Dikarenakan 90 persen dari gajinya, dia sumbangkan untuk anggaran sosial negaranya. Luar biasa!
Sumber: https://www.kaskus.co.id/thread/58d32c2e1a9975ae258b456c/presiden-tapi-miskin-emang-ada/
0 komentar:
Post a Comment