Rumah sakit adalah tempat khusus dimana orang sakit dirawat. Tidak menutup kemungkinan juga rumah sakit menjadi tempat meyimpan sejumlah mayat orang yang baru atau telah lama meninggal. Pada artikel berikut akan dibahas 10 rumah sakit di dunia yang terkenal akan keangkerannya.
10. Taunton State Hospital Massachusetts, USA
Jika rumah sakit ini masih aktif, mungkin kalian akan berpikir ulang untuk dirawat disana. Taunton State Hospital adalah sebuah rumah sakit mental yang ada di kota Massachusetts, Amerika Serikat. Rumah sakit ini terkenal karena menggunakan metode ekstrim untuk menyembuhkan orang yang mengalami gangguan mental.
Seorang pasien yang merupakan salah satu pembunuh berantai terkenal bernama Jane Toppan adalah salah satu kelinci percobaan oleh para dokter di rumah sakit tersebut. Diduga para dokter di Taunton State Hospital menggunakan sejumlah ritual setan untuk dicoba kepada sejumlah pasien. Akibat praktik tidak manusiawi yang dilakukan tersebut, tidak sedikit pasien yang meninggal disana. Diceritakan bahwa di bagian basement seringkali muncul sebuah bayangan hitam yang besar dan menakuti siapapun yang mampir ke dalam rumah sakit tersebut.
9. Middletown State Homeopathic Hospital, New York
Dibuka pada tahun 1874, Middletown State Homeopathic didirikan dengan satu tujuan yaitu memberikan bantuan kepada para pasien penderita gangguan jiwa. Diharapkan dengan menjalani perawatan di rumah sakit ini, para pasien bisa yang mengalami gangguan mental bisa berubah dan menjalani hidup layaknya orang normal.
Rumah sakit ini cukup mendapat perhatian oleh banyak orang. Seiring berjalannya waktu, jumlah pasien dan staff dokter semakin bertambah. Namun rumah sakit ini seringkali dilanda kebakaran. Di tahun 1905 terjadi sebuah kebakaran dan menghancurkan sejumlah perabotan yang ada dalam suatu ruangan. Di tahun 1920 terjadi lagi kebakaran sebanyak 2 kali dimana kebakaran tersebut sempat menghancurkan gedung administrasi. Di akhir tahun 1980, ada bagian gedung yang digunakan oleh National Guard. Para tentara yang bertugas di gedung tersebut seringkali diganggu perasaan tidak nyaman. Reporter yang meliput juga tidak berani berada di dalam gedung tersebut dalam waktu yang lama.
8. Royal Hope Hospital, USA
Apa yang ada di pikiranmu apabila rumah sakit tempat kamu dirawat ternyata dibangun di atas tanah kuburan? Mendengar kata rumah sakit saja sudah bisa membuat orang takut karena pasti ada beberapa orang yang pernah meninggal disana dan kali ini ditambah dengan adanya sejarah dimana rumah sakit tersebut didirikan di atas tanah kuburan.
Rumah sakit tersebut benar-benar ada dan dapat ditemukan di negara Amerika, tepatnya di Florida. Rumah sakit tersebut bernama Royal Hope Hospital. Dibangun di atas kuburan suku asli Amerika, rumah sakit ini dikenal sangat berhantu. Tidak hanya hantu dari orang yang meninggal di rumah sakit, melainkan juga hantu dari kuburan.
7. Pennhurst Insane Asylum, Pennsylvania
Beroperasi pada tahun 1876, Greystone Park Psychiatric Center merupakan sebuah rumah sakit yang ditujukan untuk para penderita gangguan jiwa. Di tahun 1953, rumah sakit jiwa ini semakin kebanjiran dengan para pasien gangguan mental. Sebanyak lebih dari 7000 pasien menjadi penghuni dari Greystone Park.
Jumlah pasien semakin bertambah ketika Perang Dunia Kedua usai. Dimana banyak para tentara yang kembali dari medan perang mengalami stress. Karena keterbatasan teknologi pada saat itu, dalam merawat para pasiennya, Greystone Park menggunakan metode lama dimana menggunakan kejutan listrik dan suntik insulin pada pasien. Bukannya membuat keadaan pasien membaik, justru yang terjadi adalah banyaknya pasien yang meninggal.
6. Greystone Park Psychiatric Center, New Jersey
Beroperasi pada tahun 1876, Greystone Park Psychiatric Center merupakan sebuah rumah sakit yang ditujukan untuk para penderita gangguan jiwa. Di tahun 1953, rumah sakit jiwa ini semakin kebanjiran dengan para pasien gangguan mental. Sebanyak lebih dari 7000 pasien menjadi penghuni dari Greystone Park.
Jumlah pasien semakin bertambah ketika Perang Dunia Kedua usai. Dimana banyak para tentara yang kembali dari medan perang mengalami stress. Karena keterbatasan teknologi pada saat itu, dalam merawat para pasiennya, Greystone Park menggunakan metode lama dimana menggunakan kejutan listrik dan suntik insulin pada pasien. Bukannya membuat keadaan pasien membaik, justru yang terjadi adalah banyaknya pasien yang meninggal.
5. Old Changi Hospital, Singapura
Saat ini Singapura dikenal oleh sejumlah negara di Asia dengan teknologinya yang maju di bidang kesehatan. Banyak para pasien yang rela datang jauh-jauh ke Singapura demi berobat. Dari sekian banyak rumah sakit bagus di Singapura, ada salah satu rumah sakit kini telah tidak beroperasi lagi. Rumah sakit ini bernama Old Changi Hospital.
Old Changi Hospital adalah rumah sakit paling menyeramkan yang ada di Singapura. Dulu digunakan oleh tentara Jepang sebagai tempat para tahanan Perang Dunia Kedua. Orang yang meninggal oleh tentara Jepang dikubur disana. Konon, para arwah tersebut masih menyimpan dendam sampai sekarang.
4. Athens Lunatic Asylum, Ohio
Athens Lunatic Asylum yang berada di Ohio sudah dikenal oleh banyak orang sebagai salah satu rumah sakit paling menyeramkan yang ada di dunia. Sebanyak lebih dari 1900 orang telah menjadi korban dari kejinya prosedur yang digunakan oleh para dokter di rumah sakit tersebut. Dan mereka semua dikubur tepat di bawah rumah sakit tersebut.
Athen Mental Hospital resmi dibuka pada tahun 1874. Selama beroperasi, para dokter di Athens Mental Hospital selalu menggunakan cara-cara mengerikan dan tidak manusiawi dalam merawat para pasien. Sebanyak 1900 pasien kehilangan nyawa akibat metode kejam yang mereka lakukan. Para pasien yang meninggal tersebut dikubur secara asal-asalan. Tidak tertulis nama dari pasien yang meninggal di batu nisan, hanya angka dari sang pasien.
3. Beechworth Lunatic Asylum, Australia
Beruntung rumah sakit jiwa ini telah ditutup sejak lama. Jika masih berfungsi, mungkin sudah banyak dokter dan pasien yang merasa tidak betah tinggal disana. Beechworth Lunatic Asylum adalah rumah sakit jiwa yang berada di Australia. Rumah sakit ini dikenal sebagai rumah sakit paling berhantu yang ada di Australia.
Sejumlah penampakan misterius sering muncul pada rumah sakit tersebut. Diduga penampakan tersebut berasal dari sejumlah pasien yang telah lama meninggal. Beechwort Lunatic Asylum berhenti beroperasi pada tahun 1995 setelah beroperasi selama 128 tahun. Diketahui lebih dari 9000 pasien telah meninggal selama dirawat di Beechworth Lunatic. Ada pula dikatakan seorang perempuan meninggal karena dilempar keluar jendela.
2. Buffalo State Asylum, New York
Dilihat sekilas, rumah sakit ini lebih mirip dengan kastil para vampir di film-film horror. Buffalo State Asylum, begitulah nama dari rumah sakit yang berada di New York ini. Dibuka pada tahun 1880, Buffalo State Asylum langsung menjadi rumah sakit paling revolusioner pada masa itu. Seperti kebanyakan rumah sakit jiwa, Buffalo State Asylum dibuka untuk menyembuhkan dan merawat para pasien yang memiliki keterbelakangan mental.
Pasien yang dirawat di Buffalo Lunatic Asylum tidak pernah mendapatkan perawatan yang layak. Metode perawatan kejam dan juga siksaan fisik adalah menu sehari-hari yang harus diterima oleh para pasien. Kurangnya dana juga membuat sejumlah pasien harus rela beristirahat di ranjang kecil atau bahkan di lantai yang dingin.
1. Severalls Hospital, Inggris
Sudah jelas bahwa rumah sakit jiwa adalah rumah sakit yang menyeramkan. Jauh lebih menyeramkan daripada rumah sakit biasa. Dan kenyataan mengerikan itulah yang menyertai rumah sakit jiwa yang berada di Inggris yang bernama Severalls Hospital. Tidak jauh berbeda dengan rumah sakit jiwa pada umumnya, Severalls Hospital terkenal di dunia karena rumah sakit ini sangatlah berhantu.
Banyak pasien rumah sakit jiwa yang harus menjalani sejumlah metode pengobatan yang kejam, salah satunya adalah dengan kejutan listrik. Severalls Hospital resmi dibuka pada tahun 1913. Pada thaun 1997, rumah sakit jiwa ini kemudian ditutup. Karena rumah sakit ini berhantu, banyak sekali pemburu hantu yang mampir pada malam hari untuk mencari keberadaan pasien yang kabarnya masih bergentayangan.
Sumber: https://www.kaskus.co.id/thread/58c90241902cfe7b308b456a/10-rumah-sakit-paling-seram-di-dunia/
0 komentar:
Post a Comment