Sikat gigi dan berkumur dengan obat kumur dianggap sebagai cara yang efektif untuk memutihkan dan menyehatkan gusi dan mulut Anda. Namun selain cara tersebut, ternyata ada cara yang menyenangkan untuk mewujudkan gigi yang putih dan cemerlang. Salah satunya adalah dengan mengonsumsi beberapa makanan di bawah ini:
Kacang-kacangan
Mengunyah kacang almond dan walnut mampu menggosok plak dan noda di permukaan gigi. Sebab kacang-kacangan kaya akan protein yang merupakan lemak sehat untuk gigi.
Air lemon
Berkumurlah dengan air lemon seminggu sekali. Lemon adalah buah yang baik untuk memutihkan dan mencerahkan gigi.
Pisang
Menggosok gigi dengan kulit pisang selama dua menit efektif untuk memutihkan gigi sebab pisang kaya akan mineral penting untuk gigi.
Buah pir
Mengunyah buah pir dapat menetralkan bau mulut dan menghilangkan bakteri penyebab gigi kusam. Selain itu peningkatan produksi air liur yang disebabkan karena mengunyah buah ini dapat menyapu sisa-sisa makanan.
Susu
Susu dan yogurt adalah makanan super sehat untuk gigi. Selain mampu memutihkan, kedua makanan ini juga baik untuk menguatkan gigi.
Lemon dan Baking Soda
Tambahkan air lemon dan baking soda ke dalam pasta gigi Anda kemudian gosokkan pada gigi dan biarkan selama 1 menit. Cara ini efektif untuk memutihkan gigi secara alami.
Keju
Makan keju mampu meningkatkan produksi air liur di dalam mulut yang kemudian berfungsi untuk menghilangkan bakteri penyebab noda di gigi.
Apel
Apel mampu memperkuat gusi serta menyehatkan gigi. Sebab kandungan air dan serat apel baik untuk membunuh bakteri di gigi.
Sumber: http://www.evywers.com/2014/04/tips-gigi-putih-tanpa-sikat-gigi-8.html
0 komentar:
Post a Comment