About Me

Thursday 19 April 2012

Bahaya Minuman Berenergi (Energy Drink)


Minuman berenergi (Energy Drink) dipercaya bisa memberikan tambahan energi bagi yang mengonsumsinya. Minuman ini juga diklaim akan meningkatkan performa seseorang seperti atlet.

Kita mungkin sering nonton atau dengar iklan minuman berenergi alias Energy Drink di TV atau radio. Iklannya pun terkadang luar biasa dahsyatnya dan anehnya. Beberapa kali di berita juga terdengar kejadian keracunan minuman keras oplosan, yang salah satu campurannya adalah minuman berenergi ini. Timbul pertanyaan, apakah minuman ini sehat, aman dan benar-benar memberi energi? Perlu diketahui bahwa energi tersebut sebenarnya berasal dari kandungan kafein dan gulanya yang cukup tinggi. Penjelasan selengkapnya, simak artikel berikut ini.

Bisnis Energy Drink adalah bisnis ‘pohon duit’. Mungkin ada yang pernah baca ada satu merk ngetop di Indonesia yang bisa balik modal (Break Even Point - BEP) hanya dalam jangka waktu kurang dari setahun. Target minuman ini adalah pria. Bisa kita perhatikan buruh-buruh pekerja kasar baik itu di pabrik atau pelabuhan, rutin mengkonsumsi minuman ini. Entah berapa banyak yang mereka konsumsi per hari. Itu semua karena kepercayaan mereka bahwasanya minuman ini bisa menambah stamina, produktivitas dan tenaga.

Jika anda ingin tahu korelasi antara Energy Drink dan kegemukan bisa baca artikel ini Energy Drinks - Do They Make You Fat?
Ada yang bilang, “minuman ini berbahaya hanya kalau terlalu banyak dikonsumsi, kalau cuma sekaleng atau dua kaleng sih no problem”. Lalu kalau setiap hari rutin minum sekaleng apa tidak membawa masalah jangka panjang?

Untuk mengetahuinya, mari kita lihat komposisi ‘minuman jagoan’ ini. Umumnya mengandung kafein, ginseng, taurine, ephedrine, guanine, arginine, asam amino, vitamin B12, sejumlah vitamin lainnya, dan air karbonasi plus gula tambahan atau bisa juga diganti dengan HFCS (high fructose corn syrup). Masih ada beberapa komposisi lain tetapi tidak umum ada di semua minuman berenergi. Mungkin pembaca bisa baca sendiri di daftar komposisi jika saat ini surfing di internet sambil minum Energy Drink.

Oke… Sekarang kita masuk ke daftar bahaya minuman berenergi yang bisa ditimbulkannya:

Laporan di Jerman yang mengaitkan dengan konsumsi minuman energi di Jerman, misalnya menyangkut kerusakan hati, gagal ginjal, gangguan pernapasan, agitasi, kejang, kondisi psikotik, tekanan darah tinggi, gagal jantung, serta gangguan irama jantung.

Sejumlah dokter dari Departemen Anak di University of Miami yang melakukan penelitian ini menyatakan, minum minuman energi secara teratur bisa memicu diabetes, jantung yang abnormal, membuat mood jadi jelek dan perilaku menyimpang.

"Bagi anak, juga bisa mempuat hipertensi, detak jantung tidak normal dan kematian mendadak," tulis seorang peneliti.

Para peneliti melaporkan bahwa pada 2008 lebih dari 2 kali lipat dilaporkan kasus keracunan kafein kepada pusat racun nasional setiap tahunnya pada anak-anak.

Kandungan Gula Tinggi

Kandungan gula yang tinggi dalam minuman berenergi bisa memicu peningkatan kadar gula darah, merusak gigi dan menyebabkan pertambahan berat badan. Pastikan Anda memeriksa kemasan untuk mengetahui berapa jumlah gula dalam minuman tersebut. Bandingkan dengan minuman soda dan Anda akan menemukan kandungan gula dalam minuman energi lebih tinggi.

Gula Tambahan

Memang ada produk yang jenisnya rendah gula atau bebas gula, tetapi masalahnya mereka pasti memasukkan pemanis buatan lainnya, yang harus diwaspadai efeknya. HFCS atau jenis gula tambahan lain adalah komposisi pemanis yang tidak memiliki manfaat selain sebagai pemanis, belum lagi rendah kalori tetapi tinggi kadar lemaknya. Malah konsumsi produk ini bisa menyebabkan kegemukan, karena lemak yang dikandungnya akan disimpan tubuh.

Kafein

Materi yang juga dikandung dalam kopi ini tidak akan mampu memberi energi kepada peminumnya, hanya membangkitkan semangat dengan cara menstimulasi sistem saraf pusat. Sebagian besar produk memasukkan komposisi kafein yang melebihi kandungan minuman bersoda. Kafein bisa menyebabkan ketagihan, pening dan sakit kepala bila konsumsinya berlebih. Kkafein juga bisa menyebabkan tekanan darah meningkat dan jantung terasa berdebar-debar, terutama bagi mereka yang sensitif. Selain itu, kafein juga dapat memperberat kerja ginjal, sehingga orang yang sakit ginjal pun harus berhati-hati terhadap zat ini.

Paparan kafein dan gula yang tinggi pada anak-anak lebih berbahaya daripada pada orang dewasa. Anak-anak masih dalam masa pertumbuhan sehingga dampaknya negatifnya lebih buruk di masa depan.

Vitamin B

Kandungan vitamin B buatan ini tidak akan bermanfaat dan akan langsung dibuang melalui air seni, karena vitamin B hanya bermanfaat bila dibantu dengan keberadaan beberapa vitamin dan zat pendukung di tubuh. Khusus untuk vitamin B12, bisa menimbulkan gangguan pada system saraf jika dikonsumsi secara teratur. Nah lo…

Dehidrasi

Minum Energy Drink saat berkeringat apalagi lebih dari 1 kaleng bisa menyebabkan dehidrasi, karena kafein yang dikandungnya bisa menyebabkan ginjal bekerja lebih membuang cairan dari tubuh anda. Bayangkan, bila atlit mengkonsumsi minuman ini sebelum bertanding, bukannya tambah energi malah dehidrasi yang didapat.
Selain itu, kandungan gula yang tinggi bisa menyebabkan penyerapan air ke dalam tubuh terhambat sehingga juga menimbulkan risiko dehidrasi.

Tubuh yang dehidrasi justru memiliki performa yang buruk, baik saat Anda sedang beraktivitas atau duduk di belakang meja. Jika Anda merasa tidak bisa meninggalkan minuman berenergi disarankan untuk mengonsumsi segelas air setelah menenggak minuman energi.

Bahaya Dicampur Dengan Alkohol

Untuk jangka panjang, pencampuran minuman beralkohol dengan Energy Drink bisa menyebabkan penyakit hepatitis, tumor, dan cirrhosis. Hal ini disebabkan kedua minuman tadi akan bereaksi bila dicampur dan tubuh tidak akan sanggup memproses hasil reaksi tadi.

Bahaya Dicampur Dengan Narkoba

Mencampur Energy Drink dengan Narkoba sangat berbahaya, karena dapat meningkatkan kemungkinan serangan penyakit cardiovascular seperti stroke.

Taurine

Taurine adalah sejenis asam amino. Berdasarkan penelitian, tidak jelas diketahui manfaat taurine pada otak, malah dikatakan taurine memberi pengaruh sedative atau bius terhadap otak. Taurin juga menyebabkan denyut jantung yang tidak stabil.

Beberapa penelitian menyatakan bahwa Taurine dapat menyebabkan kelelahan otak, kerusakan ginjal, tekanan darah tinggi, Stroke, dan serangan jantung. Oleh karena itulah, pemakaian Taurine sudah dilarang di beberapa negara Skandinavia seperti Swiss setelah dikaitkan dengan tiga konsumen. Selengkapnya, baca di sini.

Sodium Citrate

Sodium citrate biasanya dimasukkan ke dalam minuman berenergi sebagai pengawet. Efek dari bahan kimia ini adalah mempercepat proses perubahan glukosa menjadi asam laktat, sehingga mempercepat turunnya stamina.

Menyebabkan Jantung Berdebar

Minuman berenergi sangat berbahaya bagi penderita hipertensi, karena denyut jantung anda akan dipacu oleh minuman ini, terutama bagi mereka yang sensitif.

Menyebabkan Tulang Keropos

Kebiasaan mengonsumsi minuman ringan menyebabkan jumlah konsumsi jenis minuman lainnya menurun, seperti konsumsi air dan susu. Hal ini menyebabkan konsumen minuman ringan kurang mendapat asupan kalsium.

Penyempitan Pembuluh Darah

Bagi orang-orang yang memiliki riwayat penyakit darah tinggi, gula dan jantung dilarang keras mengkonsumsi minuman yang mengandung zat-zat tersebut, termasuk juga para lansia. Alasannya karena zat tersebut dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Bila hal ini terjadi pada penderita darah tinggi, akibatnya tekanan darah penderita naik dan berisiko mengalami berbagai komplikasi, salah satunya adalah stroke.

Efek Jangka Panjang

Selain dari semua efek di atas, mengkonsumsi Energy Drink secara rutin bisa menyebabkan konsentrasi lemah, rasa panik dan khawatir.

Beberapa kandungan lainnya seperti inositol dan niacin memang tidak berbahaya, tetapi juga tidak membawa manfaat apapun, berhubung dosisnya yang sangat kecil.

Kesimpulannya, minuman berenergi adalah minuman rendah nutrisi tetapi tinggi lemak plus tambahan beberapa zat yang memiliki beberapa efek samping terutama kafein. Sebaiknya anak-anak muda yang mengoplos minuman ini dengan narkoba atau minuman beralkohol, jika membaca artikel ini agar segera menghentikan kebiasaan yang fatal ini.

Belum lagi karena banyaknya industri minuman ini menyebabkan proses pembuatannya tidak natural. Contohnya ginseng atau ginkgo biloba, bisa dipastikan perawatan tanaman ini menggunakan pestisida. Tentu anda sudah tahu bahaya apa yang bisa terjadi akibat bahan kimia ini.

Sebelum Anda mengonsumsi minuman berenergi, kembali tanyakan pada diri Anda, benarkah Anda memerlukannya? Istirahat cukup, mengonsumsi makanan bernutrisi, cukup mengonsumsi air dan olahraga ringan adalah cara alami terbaik untuk mendapatkan energi dibandingkan minuman berenergi apapun. Semua energi alami itu akan membuat stamina terjaga sepanjang hari sekaligus menopang kesehatan yang lebih prima.

Mulai sekarang, berhentilah minum Energy Drink, atau minimal kurangilah. Malah sebaiknya ganti minuman ini dengan minum air kelapa murni langsung dari buahnya. Elektrolit yang terkandung di dalam kelapa bisa mengganti cairan tubuh dan mengandung sejumlah mineral dan manfaat. Lagipula, tidak ada kandungan gizi di dalam minuman energi, jadi tidak masalah jika tidak dikonsumsi bukan?

Sumber:
http://10daftarsaya.blogspot.com/2011/07/10-bahaya-minuman-berenergi-energy.html
health.kompas.com
http://lintas-terkini.blogspot.com/2011/08/bahaya-minuman-berenergi.html
http://kabarinews.com/article/Berita_Indonesia/Kesehatan/Kenali_Bahaya_Minuman_Berenergi/37285
http://www.go4healthylife.com/articles/3751/1/Kenali-Bahaya-Minuman-Energi-pada-Anak/Page1.html
http://www.vemale.com/kesehatan/10502-bahaya-energy-drink.html
http://www.indowebster.web.id/archive/index.php/t-54852.html?s=471535b7ad81cac75463f66ebfef4808
http://www.healthiertalk.com/dangers-taurine-commonly-found-energy-drinks-0996
http://www.berbagicerita.com/bahaya-minuman-energi-energy-drink-instan/

3 comments:

  1. Tulisan yang menarik.
    Thx a lot..

    ReplyDelete
  2. Terima Kasih Reviewnya mas... jadi harus lebih berhati-hati dengan masalah ini

    ReplyDelete
  3. Konsumen mah kudu ektrra hati2 dalam milih minuman berenergi.

    ReplyDelete