About Me

Thursday 20 September 2012

Selama 37 Tahun, Wanita Ini Kehilangan Indra Penciumannya

june_blythe

Seorang nenek bernama June Blythe asal Norfolk terlihat seperti nenek-nenek pada umumnya. Namun, jangan salah sangka dulu, Nenek yang hobi memasak ini ternyata telah kehilangan indra penciumannya selama kurang lebih 37 tahun.

Blythe mulai kehilangan indra penciumannya sejak tahun 1975. Kondisi ini disebut juga sebagai gejala chronic rhinosinusitis. Tapi di balik kekurangannya itu, sang nenek masih sering mendapatkan penghargaan atas setiap karya masakannya.

Selain itu, nenek ini juga berprofesi sebagai aromatherapist lho, Ia kerap menggunakan minyak tumbuhan untuk meningkatkan mood dan kesehatan para kliennya. Bagaimana bisa? Ternyata selama Ia tidak bisa mencium, Sang nenek menggunakan kekuatan hafalan setiap benda yang pernah Ia cium sebelumnya.

Tapi kini masa-masa suram sang nenek mulai terobati, sebab setelah menjalani operasi pada bagian lubang sinusnya, di klinik NHS (klinik khusus indra penciuman dan rasa) di Britain. Akhirnya kini Ia sudah dapat mencium berbagai aroma yang Ia sangat idam-idamkan selama ini.

Sumber: http://kabartop.com/selama-37-tahun-wanita-ini-kehilangan-indra-penciumannya/

0 komentar:

Post a Comment